Wednesday, October 31, 2007

Kutipan Review Film SUSTER N

#. Dari Harian SINAR HARAPAN : "SEKALI lagi, TEROR SUSTER NGESOT"
Viva yang baru pertama kali menggarap film layar lebarnya sendiri ini tidak memunculkan banyak gambar seram seperti di film horor pada umumnya karena ia ingin membuat film yang terkesan “dingin”.
Selengkapnya dapat dibaca di sini

#. Dari Harian PIKIRAN RAKYAT : "DATAR, DINGIN, tapi MENEGANGKAN"
"Singkatnya, film ini tidak mengageti penonton karena ending film ini memiliki twist cerita yang menegangkan"
selengkapnya dapat dibaca di sini.

#. Dari DETIKHOT.COM : "MISTERI INISIAL N"
"Penonton tidak akan dipusingkan dengan efek-efek gambar yang terlalu berlebih seperti pada film horror lainnya."
Selengkapnya dapat dibaca di sini.
#.Dari RILEKS.COM : "HOROR LEGENDA YANG RADA 'MENDINGAN'"
"Secara umum, Viva Westi berusaha "akrab" dengan skenario dan jalan ceritanya. Meski masih tergagap di alur, tapi film ini bisa dibilang "mendingan" dibanding beberapa film horor yang diangkat dari legenda sejenis."
Selengkapnya dapat dibaca di sini.
#. Dari AMILD.COM :"CANTIK, DINGIN, dan MENYIMPAN DENDAM"
"Dengan sinematografi yang dingin dan kaku, film ini mampu menghadirkan nuansa cukup berbeda bagi penonton setelah selama ini dibombardir oleh banyaknya film horor berkualitas rendah. Rating 7/10" Selengkapnya dapat dibaca di sini.
#. Dari CINAMAGMOVIE.BOLEH.COM " DENDAM si HANTU CANTIK"
"Film ini merupakan kerja keras yang bisa dibilang cukup keras"."
selengkapnya dapat dibaca di sini.

Review dari WHATZUP-ONLINE

Review by : Naning Koesnadi


"Visual fotografis dalam film ini bagus dan dengan pengambilan setting lokasi yang menggunakan rumah di masa Belanda, film mengingatkan kita pada film-film horror di Barat. Sayangnya sebagai film horror, ketegangan-ketegangan yang diciptakan untuk membuat penonton ketakutan kurang spontan. Sehingga penonton seperti sudah siap menerima kemunculan mahluk gaib di film ini.

Film yang pengambilan gambarnya memakan waktu sebulan ini cukup matang dalam mengonsep cerita dan eksekusinya. Riset ternyata juga dilakukan untuk menyesuaikan wardrobe suster di masa pendudukan Belanda. Masa pra-produksi film ini juga memakan waktu cukup lama yaitu 3 bulan. Akting handal Atiqah hasiholan perlu diberi acungan jempol. Aktor dan aktris senior yang handal juga ikut meramaikan film Suster N ini."
(selengkapnya dapat dibaca di sini .)

Wednesday, October 24, 2007

ANOTHER RETELLING OF INDONESIAN HORROR TALE "SUSTER N"

taken from : 24framespersecond (22nd October, 2007)


Another retelling of Indonesian horror tale 'Suster N'

It seems that the Indonesian public have a fascination with the folk tale of ‘Suster Ngesot’ - one of their more gruesome urban legends, as a second film version of the grisly story is on the way. Reading the tale of her (see our article May 5th) plight, you can see why it makes fine fodder for a horror pic. Directed by newcomer Viva Westi, the new version entitled 'Suster N' takes elements of the legend, and adds in a few extra twists.

Synopsis: "Set in West Java, ‘Suster N’ tells story about an elderly house called Villa Rose. The house named after its owner, Rose (Dominique Sanda). After years Rose’s taking care of the elderly house, she wants to give the house to her granddaughter, Sarah (Atiqah Hasiholan). Sarah is so excited about the house, she moves back to Indonesia from Holland with her husband Jonathan (Bob Seven). But this elderly house has a secret from the past. The house is haunted by a spirit of death nurse called Suster N..”

This being an Indonesian horror, there will most likely be the obligatory love story thrown in as a sub plot. But from looking at the trailer the production values seem pretty good, as do the effects. And the leading lady performs (and screams!) with gusto. ‘Suster N’ opens October 25th.

Monday, October 22, 2007

SUSTER N: Wulan Guritno sebagai "Wulan"


Ketika sutradara Viva Westi mulai merancang film Suster N ini, ia sejak awal menciptakan tokoh utama bernama "Wulan" dengan harapan Wulan Guritno lah yang akan memerankannya.
Beruntung, harapan Viva Westi tidak bertepuk sebelah tangan. Wulan Guritno akhirnya memang bergabung dalam film Suster N. ”Wulan tampil sangat meyakinkan. Dia tak perlu banyak bicara, meskipun hanya diam saja tapi ekspresi wajahnya sudah cukup ’berbicara’ dengan kuat, ”puji aktris senior Ratna Riantiarno yang menjadi lawan mainnya di film ini.


Wulan menyatakan motivasinya bermain dalam film ini karena karakter yang ditawarkan padanya disini sangat berbeda dengan peran-peran yang pernah ia mainkan sebelumnya. "Dan juga karena pertimbangan tema cerita yang berbeda," jelas wanita cantik bernama lengkap Wulan Lorainne Guritno tersebut.
Wulan juga meyakini bahwa film ini akan memberi kontribusi positif bagi perfilman Tanah Air. Katanya, ”Aku yakin film Suster N akan memberi warna yang berbeda dari film horror yang sedang merebak di Indonesia.